Profil lulusan program studi

Profil utama lulusan Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Jepang yaitu menghasilkan tenaga pendidik tingkat pemula dalam bidang bahasa Jepang dengan memiliki kemampuan berbahasa Jepang (Japanese Language Proficiency Test/JLPT level N3) dan mampu melakukan penelitian pendidikan bahasa Jepang dan keilmuan bidang bahasa Jepang (linguistik). Lulusan Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Jepang yang telah berkiprah di dunia pendidikan baik formal maupun non-formal tersebar di dalam dan luar negeri.


Profil pendukung lulusan Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Jepang yaitu menghasilkan lulusan yang mempunyai keterampilan berbahasa Jepang yang bersertifikat kemampuan bahasa Jepang (Jtest Level D-E, NAT Test level N3), untuk menjalankan pekerjaan yang berkaitan dengan bahasa Jepang misalnya interpreter bahasa, kepariwisataan dan wirausaha. Profil pendukung ini seiring dengan perkembangan dunia kerja saat ini yang tidak terlepas dari kebutuhan di dunia usaha dan dunia industri secara global, dan adanya perubahan orientasi ekonomi di Jepang yang membutuhkan banyak tenaga kerja asing. Hal ini berdampak dengan bertambahnya Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) ke Jepang di masyarakat, sehingga dibutuhkan banyak tenaga pengajar bahasa Jepang. Keadaan ini menjadi peluang kerja yang besar bagi lulusan Prodi Pendidikan Bahasa Jepang.

Selain itu, dampak dari perubahan orientasi ekonomi di Jepang, menjadikan semakin terbukanya kesempatan Unesa untuk menjalin Memorandum of Understanding (MoU) dengan industri-industri di Jepang. Prodi menindaklanjutinya dengan membuat kerjasama berupa Memorandum of Agreement (MoA). Salah satu isi dari MoA adalah mengirimkan mahasiswa Internship ke Jepang melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program ini memberikan kesempatan mahasiswa untuk bekerja di bidang hospitality, interpreter, tenaga pengajar di LPK yang ada di Jepang, dan perusahaan perjalanan wisata ke Jepang.


Profil lulusan program studi pendidikan Bahasa Jepang terbagi atas profil utama dan profil pendukung.  Deskripsi profil lulusan dijelaskan dalam tabel berikut.

JENIS PROFIL

BIDANG PEKERJAAN

 

PERAN

 

DESKRIPSI

Utama

Lembaga pendidikan formal

Dosen, guru bidang studi Bahasa Jepang

Dosen dan guru memiliki kompetensi

pedagogis, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial

dan dan kompetensi profesional

Lembaga pendidikan non formal

Instruktur bahasa Jepang

Instruktur bahasa Jepang memiliki kompetensi pedagogis, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial

dan dan kompetensi profesional

Pendukung

Dunia Industri

Staf administrasi, penerjemah

Staf administrasi dan penerjemah memiliki

 

 

 

kompetensi yang menunjang pekerjaan administrasi yang berhubungan dengan bahasa

Jepang

Wirausaha

Pengelola lembaga pendidikan non formal (kursus Bahasa Jepang)

Pengelola lembaga pendidikan memiliki kompetensi kewirausahaan dan pengetahuan

bahasa Jepang

Pariwisata

Agen perjalanan wisata, pemandu wisata, hospitality

Agen perjalanan wisata, pemandu wisata, dan hospitality memiliki kemampuan terkait percakapan bahasa Jepang, menerjemahkan, dan

kewirausahaan